Jogja hingga saat ini masih menjadi tujuan wisata yang begitu kondang. Bukan tanpa alasan, kota yang terkenal sebagai kota pelajar ini memang menyimpan banyak daya tarik. Bukan hanya memiliki banyak sekali tujuan wisata, aktivitas yang disuguhkan juga beragam. Salah satunya yang banyak menarik perhatian wisatawan yakni Lava Tour Merapi di Sleman. Mendengar namanya, mungkin ada beberapa orang yang ngeri mengingat hingga kini Merapi masih menjadi gunung yang aktif. Tetapi dalam tour ini, anda justru akan diajak untuk berkeliling dengan kendaran khusus yakni jeep. Melintasi rute serta medan yang menantang dan siap membuat liburan anda di Jogja semakin tidak terlupakan.
Awal mula kemunculan dari wisata menantang ini di tahun 2010 setelah erupsi Gunung Merapi. Pada saat itu wisata trail lebih dahulu berkembang di kawasan wisata ini. Bahkan warga bisa memiliki trail sampai dengan 56 motor karena perkembangan yang pesat. Kemudian dikembangkan lagi untuk menjadi wisata jip yang dimulai di pertengahan tahun 2011. Kendaraan yang cocok untuk medan berat ini memang memiliki daya tarik tersendiri. Wajar jika saat ini sudah begitu dikenal di kalangan wisatawan. Dari sinilah, akhirnya perekonomian warga mulai tumbuh secara perlahan.
Karena kawasan yang menjadi tujuan Lava Tour Merapi banyak dikunjungi. Penduduk bisa menjadi tukang parkir, tukang foto dan juga berjualan makanan hingga bensin. Latar belakang ini sebenarnya terinspirasi dari warga Bromo yang menawarkan tamu untuk menyusuri Pasir Berbisik. Perlahan namun pasti, nama Lava Tour di Merapi begitu dikenal.
Berikut ini adalah beberapa hal yang menjadi daya tarik Lava Tour Merapi yaitu :
Jika anda suka dengan aktivitas luar ruangan yang menantang, maka anda harus mencoba perjalanan satu ini. Dinamakan dengan Lava Tour karena anda akan menyusuri beberapa lokasi yang terkena erupsi Merapi. Dari musibah saat itu, terbentuklah medan medan yang menantang. Sehingga jika dilalui dengan jip akan memberikan keseruan tersendiri.
Perjalanan yang seru dan menantang ini akan semakin berkesan jika dilalui dengan orang orang tersayang. Tenang saja, para pengemudi sudah berpengalaman di bidangnya. Para penumpang juga akan dilengkapi dengan pengaman seperti helm. Anda hanya tinggal duduk sembari menikmati landscape Merapi yang begitu menawan dan eksotis.
Perlu anda ketahui, kita anda mengambil Lava Tour Merapi anda tidak hanya menyusuri bekas erupsi saja. tetapi ada beberapa destinasi yang juga bisa anda kunjungi dalam perjalanan ini. Anda bisa singgah di Batu Alien, Bunker Kaliadem, The Lost World Castle sampai dengan Museum Sisa Hartaku. Dan tujuan paling favorit Bunker Kaliadem dan Museum Sisa Hartaku.
Bukan hanya membuat anda melihat saksi bisu dari Tragedi Merapi saja, selama perjalanan ini anda juga akan menemukan spot spot foto yang kekinian. Di era media sosial seperti ini, spot foto yang cantik memang selalu berhasil memikat pengunjung. Begitu juga ketika anda melakukan perjalanan dengan jeep ini, anda bisa melihat banyak spot cantik.
Daya tarik dari Merapi Lava Tour yang berikutnya yakni pemandangan yang begitu menawan. Sepanjang mata memandang akan penuh dengan tumbuhan hijau dan juga beberapa sisa erupsi. Suasana khas pegunungan lengkap dengan udara yang sejuk juga membuat pengunjung ingin berlama lama. Cocok untuk melepas penat di tengah padatnya aktivitas.
Untuk menikmati perjalanan seru dan menantang ini, pastikan Anda memilih paket wisata Lava Tour Merapi yang akan menjamin Anda bahwa pengalamannya tidak akan terlupakan. Tour ini akan mengajak Anda untuk berkeliling ke arena yang berada di sekitar Gunung Merapi, tepatnya di Sleman, Yogyakarta. Mengikuti tour ini pun bisa dibilang cara praktis untuk menghabiskan liburan singkat Anda.
Pasalnya, tour ini cukup hanya dengan mengelilingi beberapa objek wisata yang akan jarang Anda temukan. Nuansa di sekitar tempat wisata identik dengan wisata alam. Tentukan paket pilihan Anda agar dapat menikmati keindahan panorama yang ditawarkan oleh area Gunung Merapi. Anda bisa mengikuti tour melalui Lavatourmerapijogja.com dan memilih paket tour yang tersedia sesuai dengan kemampuan perjalanan Anda.
Lava Tour Merapi Jogja
WhatsApp : 0821 - 3410 - 4011
Email : info@lavatourmerapijogja.com
Wisata Kaliadem, Yogyakarta
Pengalamanku 7 Feb 2023
Ada Manfaat Besar dari Biji Bunga Matahari
Biji Bungan matahari adalah makanan yang sangat kaya nutrisi. Biji bunga matahari mengandung antioksidan, flavonol, serat, protein nabati, dan asam lemak
Teknologi 19 Okt 2023
Manfaat Besar SAP Business One Bagi Bisnis Anda
SAP Business One adalah solusi bisnis yang membantu perusahaan mengelola segala sesuatu mulai dari keuangan, sumber daya manusia, procurement,
Kesehatan 16 Maret 2020
Manfaat Minyak Kelapa bagi Kesehatan
Minyak kelapa adalah salah satu olahan yang banyak dipasarkan dan diperlukan. Campuran unik asam lemak dalam minyak kelapa bisa mempunyai pengaruh positif
Pengalamanku 5 Feb 2020
Smart Property Bisnis Properti dengan Modal Minim dan Menguntungkan
Di era sekarang ini memiliki investasi jangka panjang sangat diperlukan agar dapat mengamankan kondisi keuangan di masa yang akan datang. Di samping itu juga
Pengalamanku 30 Maret 2021
Anies Baswedan Capres Pilihan Anak Muda No. 1
Menteri Pariwisata Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno masuk di posisi 5 besar calon presiden pilihan anak muda berdasarkan hasil survei
Wisata Kuliner 11 Mei 2021
Resep Nasi Kebuli Ala Restoran Yang Praktis dan Lezat
Pastinya sudah tidak asing dengan nasi kebuli bukan? Nasi berbumbu yang dimasak dengan kaldu serta daging kambing yang populer di kalangan warga Betawi di